tribundepok.com – Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono mengaku bersyukur pemerintah kembali membangun alun-alun di Kecamatan Sawangan dan Bojongsari.
“Alun-alun di GDC yang telah diresmikan mendapat respon luar biasa dari masyarakat, sekarang kami akan membangun di wilayah barat, alhamdulillah beberapa waktu lalu kita sudah doa bersama untuk pembangunan alun-alun jilid 2,” kata Imam pada Wartawan Kamis ( 20/7/2023 ).
Dikatakan Imam, alun-alun efektif untuk wanaha warga berkumpul, silaturahmi dan wisata, bahkan pihaknya memiliki tujuan untuk memenuhi ruang terbuka hijau (RTH) di Kota Depok.
“Sesuai Perda RTRW, kami dari pemerintah terus mengejar RTH 30 persen di Depok, karena selain menambah keasrian lingkungan dan juga untuk menjaga udara di Depok tetap segar,” ujar Imam.
Pembangunan alun-alun jilid 2 tersebut dianggarkan melalui APBD Kota Depok senilai Rp 45 miliar untuk alun-alun dan Rp 12 miliar untuk pembangunan jembatan.
“Di sana nanti ada jembatan gantung yang berada di atas Situ Tujuh Muara, pokoknya keren dan bisa menjadi daya tarik bagi wisatawan untuk ke Depok,” ungkapnya.
Orang nomor satu di PKS Depok ini menyebutkan, di Taman Alun-Alun Hutan Kota Wilayah Barat akan dilengkapi dengan sejumlah fasilitas, di antaranya pendopo, lahan parkir, sentra UMKM, musala, jogging track, playground, jembatan gantung dan lainnya.
“Luas lahannya sekitar 2,3 hektare, nanti ada lapangan olahraga dan juga hutan kota yang akan nyaman bagi warga yang berkunjung ke sana,” jelasnya
Imam memohon doa dari warga Depok agar pembangunan alun-alun di wilayah barat dapat berjalan sesuai dengan perencanaan dan tidak terkendala apapun.
“Mohon doanya agar segera rampung dan tidak ada kendala, insha Allah setelah diresmikan dapat menjadi kebanggaan bagi warga Depok,” pungkasnya. ( JK )