google-site-verification=Q8IqhJlJ-8kubb5NQVbJk3WGTzny8GJUwXqKF5Nb4Nk
BerandaSeputar DepokK2Maskod Berikan Advokasi dan Edukasi Pada Warga Depok
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

K2Maskod Berikan Advokasi dan Edukasi Pada Warga Depok

tribundepok.com – Kelompok Relawan Kemanusian Masyarakat Kota Depok ( K2 Maskod) tidak hanya mengadvokasi dalam pengobatan di rumah sakit bagi warga yang tidak mampu, tetapi juga mengedukasi masyarakat tentang kesehatan. Menurut Diantoro KL, ketuanya, K2Maskod edukasi itu merupakan bagian penting juga, karena masih banyak di antara warga Depok yang belum paham protokol kesehatan, kebersihan lingkungan dan sanitasi, penanganan gizi buruk di lingkungan, penanganan warga pencegahan Covid dan lainnya .

“Lingkup relawan kemanusiaan ini luas. Bukan sekedar terkait membantu masyarakat mendapat perawatan kesehatan di RS, tapi juga mengedukasi masyarakat agar tahu program – program kesehatan yang ada di Kota Depok. Kalau selama ini ada keluhan atau isu bahwa Pemerintah Kota Depok tidak tanggap pada kesehatan warga miskin, Kita jelaskan, itu sama sekali tidak benar. Bahkan dari pemerintahan periode lalu pun, masalah kesehatan warga miskin sudah diperhatikan jika warga Depok tidak mampu berobat maka biayanya dicover bansos atau jaminan kesehatan lainnya. Yang tersampaikan kesebagian warga justru sebaliknya. Mereka bisa berobat karena dibantu relawan. Ini tidak benar, relawan kemanusian yang bergerak untuk kesehatan hanyalah kepanjangan tangan pemerintah yang peduli pada kesehatan warga tidak mampu. Kasihan pemerintah sudah berbuat, tapi tetap disudutkan,” papar Diantoro.

Kelompok Relawan ini sudah berdiri sejak 2018 lalu namun merombak kepengurusannya pada akhir 2020, dengan tujuan di bawah kepengurusan baru berbagai kegiatan K2 Maskod akan lebih bergulir karena yang tertinggal adalah anggota yang benar-benar aktif sekaligus melebarkan sayap ke 11 Kecamatan yang ada di Kota Depok.

“Dengan melebarkan sayap, memiliki perwakilan relawan di 11 kecamatan, kami bisa lebih mendeteksi masyarakat yang membutuhkan bantuan atau advokasi kesehatan hingga membantu mereka mendapatkan perawatan memadai di rumah sakit,” ujarnya.

Tak hanya mengadvokasi dan mengedukasi, kelompok relawan ini juga melakukan kegiatan lain seperti menyelenggarakan penyemprotan desinfektan ataupun fogging, melakukan pelatihan bagi para relawan kemanusiaan serta kegiatan sosial lainnya seperti Ju’mat berkah dan membantu korban bencana dan lainnya.

Jum’at lalu pun untuk kesekian kalinya K2-Maskod menggelar Jumat Berkah, membagi-bagikan kotak
makanan untuk masyarakat .Kali ini ditujukan bagi relawan penjaga palang pintu kereta dan para pembantu pengatur jalan di Bilangan Jalan Kartini Depok Lama hingga Citayam.

“ Ini merupakan inisiatif dan partisipasi anggota K2 -Maskod, simpatisan dan donatur lain. Ini bentuk kepedulian kami pada masyarakat, selain kepedulian terhadap kesehatan mereka. Semoga kedepan makin banyak yang tergerak menjadi donatur untuk acara-acara bakti sosial seperti ini, karena memang banyak masyarakat kecil terbantu” ujar Diantoro.

Dalam kesempatan yang sama K2- maskod juga mengcapkan banyak terima kasih atas kerjasama yang sangat baik dari Dinas Sosial, Dinas Kesehatan , para tenaga medis baik dari rumah sakit swasta maupun rumah sakit pemerintah, juga puskesmas dan kelurahan yang telah membantu kelancaran kerja awak K2 Maskod.

“Terimakasih atas kerjasama yang baik dan bahu membahu menciptakan Kota Depok yang lebih sehat. Relawan K-2Maskod, sesuai mottonya Membuat Mereka Terseyum, ingin membuat mayarakat Depok bisa tersenyum karena sehat, “pungkasnya. (ndra)

spot_imgspot_imgspot_img
tribun depok
tribun depokhttp://tribundepok.com
tribundepok.com - faktual update
tribundepok.com