spot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_img
BerandaSeputar DepokKantor Sekda Depok Digeruduk Tentara

Kantor Sekda Depok Digeruduk Tentara

trbundepok.com. – Supian Suri bingung saat dikabari ada tamu penting menunggu di ruang kerjanya, mengingat ia sedang tak punya janji dan dirinya sedang disibukkan dengan acara

Forum Renja Sekretariat Daerah Kota Depok tahun 2024* bersama walikota. Namun pesan bawa tamunya penting, ia pun menyempatkan diri kembali ke ruang kerjanya.

paEkspresi berubah panik saat membuka pintu dan menemukan ruangannya dipenuhi tentara. Ada Dandim 0508 Kota Depok Letkol Inf. Iman Widiarto ST MM.
Kasdim. Letkol Inf. Muhammad Digdoyo Berbudi, Pasiop Kodim 0508 Kapt. İnf. Dwi Pamuji, Dan Unit Intel . Kapt. Kav. Puji Sugito beserta Letkol Inf Tarman Wicaksono Waaster Divif 1 Kostrad Cilodong.

“Ada apa ini ,” sapanya panik. Tapi tak lama, dengan wajah -wajah ramah para tentara itu mengucapkan selamat ulang tahun sambil menyodorkan kue. Antara lemas, gembira dan terkejut Supian Suri menyambut surprise tersebut.
” Wah ulang tahun kali ini saya dua kali kena prank. Tadi oleh pak walikota dan sekarang juga,” ujarnya sumringah.

Memang ulang tahun ke 49 kali ini Supian Suri lalui dengan tidak biasa. Saat akan memimpin Forum Rencana Kerja (Renja) Sekretariat Daerah (Setda) Kota Depok di Balaikota Depok, Selasa (27/2) ia terpancing dengan suara ribut Walikota Depok di dekat pintu masuk, tak biasanya sang walikota memarahi anak buahnya secara begitu lantang. Idris ternyata memarahi Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), Manguluang Mansyur , agar bekerja lebih baik . Suara lantangnya terdengar hingga ke dalam ruangan dimana acara forum renja sedang berlangsung.

Supiian Suri yang kagetpun melihat Idris memasuki ruangan namun saat ia mendekat meja utama tiba -tiba Mohammad Idris lumbung, seolah akan pingsan, diiringi sikap panik para ajudan.

Dengan sigap Supian Suri menangkap tubuh Idris. Siapa sangka , sang walikota justru bangun , memeluk dan menyalaminya dan mengucapkan milad untuknya. Sontak ulah dramatis Idris membuat Supian Suri sangat terharu. Ternyata wali kota Depok ini punya sisi jahil juga. Tak hanya menge-prank Sekdanya diawali dengan seolah marah.

Sontak, semua peserta rapat kemudian bersorak riuh mendengar ucapan ulang tahun dari Idris kepada Supian yang diiringi lagu Selamat Ulang Tahun dari Group Band Jamrud.

Tak hanya itu, tim penyusun kejutan yang terdiri dari unsur pejabat Pemkot Depok itu juga memberikan kue ulang tahun.
Idris pun memberikan kado unik berupa rencengan kopi Liong Bulan , kopi favorit nya dan minyak wangi.

“ Ini saya kasih parfum biar namanya wangi terus, dan bisa mengharumkan Kota Depok ” ujar Idris di hadapan peserta rapat. Tak hanya itu, Idris juga mengalungi rencengan kopi sachet ke pundak Supian. “Karena tak ada karangan bunga, maka saya kasih kopi,” ujarnya mengusili.

Dalam kesempatan itu hadir Ketua TP PKK Kota Depok Bunda Elly Farida,
Analis kebijakan muda kemenpan RB Ri. Munawarah, Kepala BKPSDM, Rahman Pujiarto, Anggota DPRD Depok, Hengki , Ketua DWP Kota Depok, Cing Ikah; Asisten Admistrasi Umum, Hj Nina Suzana dan para kepala OPD serta Camat se Kota Depok.

Usai memberi kejutan, Idris pun langsung meninggalkan ruang rapat yang ada di lantai 5 Gedung Balaikota.
Supian Suri yang mengaku tak menduga dapat kejutan di hari ulangtahunnya hanya berujar.

“Waduh…Jantung saya mau copot, saya pikir beneran, ternyata ini setingan,” tanggapnya geli.

Supian juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah menyayangi dan memperhatikan dirinya dengan banyaknya ucapan selamat ulang tahun yang datang . Ulang tahunnya kali ini memang sangat berkesan dan membuat sport jantung. Panjang umur dan sehat selalu, Pak Sekda. ( d’toro )

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
tribun depok
tribun depokhttp://tribundepok.com
tribundepok.com - faktual update
error: tribundepok.com