spot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_img
BerandaSeputar DepokDramatis, Petugas Damkar Depok Evakuasi Sarang Tawon Membahayakan

Dramatis, Petugas Damkar Depok Evakuasi Sarang Tawon Membahayakan

tribundepok.com – Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Depok melakukan evakuasi terhadap sejumlah sarang tawon di sebuah pohon di Jalan Nuaantara, Pancoran Mas, Kota Depok,Kamis (20/07/2023) malam. Proses evakuasi berlangsung dramatis hingga mengundang perhatian warga dan pengendara yang melintas.

Proses evakuasi sarang tawon dilakukan oleh satu tim DPKP Kota Depok. Guna melumpuhkan tawon-tawon ini, petugas pun melakukan pembakaran terhadap sarang tawon berdiameter 30 centimeter ini. Dalam waktu lima menit, petugas pun berhasil melumpuhkan tawon-tawon liar ini.

Menurut petugas Pemadam Kebakaran Kota Depok yang turun ke lokasi, Inin Hermawan, evakuasi dilakukan dengan cara membakar sarang tawon ini terlebih dulu. Inin mengatakan, sarang tawon yang dievakuasi dari atas pohon ini sebesar helm orang dewasa.

Dramatis, Petugas Damkar Depok Evakuasi Sarang Tawon Membahayakan

“Terkait laporan warga soal sarang tawon yang ada di jalan Nusantara, tepatnya di Depok Jaya, evakuasi Alhamdulillah berjalan dengan lancar. Sekitar 2 helm. Ini tawon vespa. Kalo menyerang orang, sangat membahayakan. Evakuasinya dengan membakar, karena di atas pohon, jadi tidak membahayakan. Alhamdulillah ngga ada korban” kata Inin Hermawan

Setelah dievakuasi dari atas pohon, sarang tawon ini sudah dalam keadaan terbakar, sementara tawon-tawon di dalamnya sudah mati. Petugas pun menyingkirkan sarang-sarang tawon ini dengan dimasukan ke dalam karung lalu dibuang di tempat aman.(JK)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
tribun depok
tribun depokhttp://tribundepok.com
tribundepok.com - faktual update
error: tribundepok.com