spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
BerandaSeputar Depok7 Ribu Massa Pemuda Pancasila Siap Menangkan IBH di...

7 Ribu Massa Pemuda Pancasila Siap Menangkan IBH di Pilkada Depok 2024

tribundepok.com –Dalam acara Pelantikan dan Rakercab yang digelar di Hotel Bumi Wiyata Depok Sabtu (8/6/2024), Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila (PP) Kota Depok menyatakan dukungan penuh kepada Imam Budi Hartono sebagai calon Walikota Depok periode 2025-2030.

Ketua MPC PP Kota Depok, Djony Arifin, mengungkapkan kesiapan organisasinya dalam menggalang kekuatan dari seluruh kecamatan dan ranting di Kota Depok untuk memenangkan Imam Budi Hartono.

Dengan kekuatan yang terdiri dari lebih dari 7 ribu kader, PP Kota Depok berkomitmen mendukung penuh IBH dalam Pilkada Depok mendatang.

“Kami PP Depok memiliki sebanyak 7 ribu kader lebih yang memiliki KTA dan Masih banyak lagi,” jelas Djony Arifin

Langkah pertama yang akan diambil adalah melakukan konsolidasi internal untuk mendata kekuatan riil PP. Djony, yang akrab disapa Pedro, menegaskan bahwa internal konsolidasi adalah langkah awal dalam strategi pemenangan.

Djony menambahkan bahwa dukungan terhadap IBH didasari oleh kepribadian Imam Budi Hartono yang cerdas, santun, dan tenang. “Tidak ada cacat selama ini, baik saat sebagai anggota dewan dan wakil walikota,” tambahnya.

Imam Budi Hartono, menurut Djony, adalah sosok pemimpin yang supel dan mudah bergaul. Pedro menyambut baik pencalonan IBH di Pilkada Depok, berharap program-program IBH dapat membawa perbaikan signifikan bagi Kota Depok dan khususnya untuk kepemudaan.

Dukungan kepada IBH juga datang dari berbagai pihak, termasuk dari Ketua Forum Pemuda Limo, Lukman, yang menyebut Pilkada Depok sebagai harga mati untuk IBH. Lukman mengapresiasi sikap supel dan responsif IBH dalam menangani kepentingan masyarakat, berharap Depok menjadi pusat ekonomi yang lebih maju dan sejahtera di bawah kepemimpinannya.

Selain itu, Djony Arifin menyatakan bahwa dalam waktu dekat, PP akan melakukan konsolidasi dengan empat organisasi masyarakat besar lainnya yang tergabung dalam Pandawa Lima. Deklarasi bersama ini diharapkan akan mendahului deklarasi pasangan dari Imam Budi Hartono.

“Pandawa Lima akan segera melakukan deklarasi, sebelum Pak Imam Budi Hartono mungkin deklarasi pasangan,” tegas Djony Arifin.

Imam Budi Hartono sendiri menyambut baik deklarasi dukungan dari PP. “Terima kasih karena memang berbagai dukungan akan mempermudah kami dalam memenangkan Pilkada Depok 2024 mendatang,” ucapnya.

Dengan dukungan yang semakin kuat dan terorganisir, Imam Budi Hartono berpotensi besar untuk memenangkan Pilkada Depok 2024 dan membawa perubahan positif bagi kota dan warganya. Dukungan dari PP dan masyarakat luas menjadi modal besar bagi IBH dalam menghadapi kontestasi politik di Pilkada Depok bulan November nanti.( Joko Warihnyo )

tribun depok
tribun depokhttp://tribundepok.com
tribundepok.com - faktual update
error: tribundepok.com