tribundepok.com – Dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-25 Kota Depok yang jatuh pada tanggal 27 April 2024 mendatang, Pemerintah Kota (Pemkot) Depok mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk bersatu dan berpartisipasi aktif dalam meriahkan acara peringatan tersebut.
Surat Edaran (SE) nomor 003/202-Prokopim tentang Pedoman Peringatan Hari Jadi ke-25 Kota Depok 2024 yang disahkan oleh Wali Kota Depok, Mohammad Idris, pada 1 April 2024, menjadi panduan bagi seluruh elemen masyarakat untuk turut serta dalam menyelenggarakan acara perayaan tersebut.
SE tersebut menginstruksikan beberapa langkah yang dapat dilakukan untuk memeriahkan dan mensukseskan Hari Jadi ke-25 Kota Depok.
Langkah-langkah tersebut antara lain adalah memasang spanduk-spanduk ucapan Selamat Hari Jadi Ke-25 Kota Depok, menghiasi dan membersihkan lingkungan kantor instansi pemerintah, serta kantor swasta, perusahaan, pabrik, mall, mini market, perbankan, rumah sakit, klinik, perguruan tinggi, sekolah, pertokoan/ruko-ruko, perhotelan, restoran, tempat ibadah, dan lingkungan RT/RW di perumahan maupun perkampungan.
Selain itu, disarankan untuk mengadakan kegiatan bakti sosial seperti santunan anak yatim dan pemberian bantuan kepada masyarakat tidak mampu. Potongan harga (diskon) berbelanja kepada masyarakat di pusat-pusat perbelanjaan dan perusahaan ritel juga dapat dilakukan sebagai bentuk partisipasi dalam perayaan HUT Kota Depok ke-25.
Tidak hanya itu, sosialisasi logo dan tema Hari Jadi Ke-25 Kota Depok juga menjadi bagian penting dalam rangka mempererat kesadaran masyarakat akan arti penting perayaan ini. Media sosial, media cetak, radio, dan televisi diharapkan dapat digunakan sebagai sarana untuk menyebarkan informasi terkait acara peringatan tersebut.
Logo, twibbon, dan spanduk peringatan Hari Jadi Ke-25 Kota Depok telah tersedia dan dapat diunduh melalui tautan https://s.id/24Hq1, memudahkan seluruh pihak dalam mendukung dan memeriahkan perayaan HUT Kota Depok yang ke-25. Dengan kerjasama dan partisipasi semua pihak, diharapkan acara peringatan ini dapat menjadi momentum untuk mempererat persatuan dan kesuksesan Kota Depok ke depannya.( Joko Warihnyo )