tribundepok.com – Kontestasi Pilkada Depok 2024 menjadi panggung politik yang penuh dinamika. Dalam hitungan sementara, pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Depok nomor urut 2, Supian Suri-Chandra Rahmansyah, menunjukkan keunggulan yang signifikan atas pesaingnya, pasangan nomor urut 1, Imam Budi Hartono-Ririn Farabi Arafiq. Berdasarkan data sementara Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Supian-Chandra memimpin dengan perolehan suara 53 persen, meninggalkan Imam-Ririn yang mengantongi 47 persen.
Supian-Chandra berhasil mencatatkan keunggulan di beberapa kecamatan strategis dengan basis pemilih padat. Data sementara ini menunjukkan kekuatan mereka yang tersebar merata di wilayah Depok, sekaligus memberikan sinyal bahwa strategi kampanye mereka membuahkan hasil.
Rekapitulasi Suara Sementara per Kecamatan
1. Beji:
Imam-Ririn unggul tipis dengan 50,30 persen, sementara Supian-Chandra meraih 49,70 persen.
2. Bojongsari:
Imam-Ririn mendominasi dengan 53,89 persen, sedangkan Supian-Chandra memperoleh 46,11 persen.
3. Cilodong:
Supian-Chandra memimpin dengan 59,51 persen, meninggalkan Imam-Ririn dengan 40,49 persen.
4. Cimanggis:
Supian-Chandra unggul dengan 54,89 persen, sementara Imam-Ririn meraih 45,11 persen.
5. Cinere:
Persaingan ketat, Imam-Ririn meraih 50,18 persen, Supian-Chandra 49,82 persen.
6. Cipayung:
Supian-Chandra memimpin dengan 57,45 persen, Imam-Ririn 42,55 persen.
7. Limo:
Imam-Ririn unggul dengan 53,14 persen, Supian-Chandra di angka 46,86 persen.
8. Pancoranmas:
Supian-Chandra memimpin dengan 53,91 persen, Imam-Ririn 46,09 persen.
9. Sawangan:
Supian-Chandra kembali unggul dengan 53,27 persen, Imam-Ririn 46,73 persen.
10. Sukmajaya:
Supian-Chandra meraih kemenangan dengan 57,0 persen, Imam-Ririn hanya 43,1 persen.
11. Tapos:
Supian-Chandra unggul tipis dengan 50,05 persen, Imam-Ririn di angka 49,95 persen.
Keunggulan Strategis Supian-Chandra
Berdasarkan data penghitungan internal tim Supian Suri, pasangan ini mencatatkan total suara sebesar 53,18 persen, dengan 451.048 suara sah, unggul atas Imam-Ririn yang memperoleh 396.170 suara. Total suara sah yang masuk mencapai 846.075.
“Kami optimistis dengan hasil ini, meskipun masih menunggu pengumuman resmi dari KPU Depok. Berdasarkan penghitungan internal dan quick count lembaga terpercaya seperti Voxpol Center dan Indikator Politik Indonesia, kami unggul,” ujar Supian Suri Jum’at ( 29/11/2024).
Keberhasilan ini tidak lepas dari kerja keras Koalisi Perubahan Depok Maju yang mengusung Supian-Chandra. Strategi kampanye yang fokus pada isu-isu lokal seperti pembangunan infrastruktur, peningkatan layanan publik, dan pemberdayaan ekonomi masyarakat ternyata mendapat sambutan hangat dari warga Depok.
“Kemenangan ini adalah hasil dari kepercayaan masyarakat Depok kepada visi kami untuk membawa perubahan nyata. Kami akan terus berjuang hingga hasil resmi diumumkan oleh KPU,” tambah Supian Suri.
Meskipun hasil sementara menunjukkan keunggulan Supian-Chandra, seluruh pihak masih menanti penghitungan resmi dari KPU Kota Depok. Hasil tersebut akan menjadi penentu final atas perjalanan politik Depok selama lima tahun ke depan.
Dengan keunggulan ini, pasangan Supian-Chandra tidak hanya menunjukkan keberhasilan strategi kampanye mereka, tetapi juga harapan baru bagi masyarakat Depok yang mendambakan pemimpin visioner dan solutif. Apakah kemenangan ini akan dikukuhkan secara resmi? Kita tunggu pengumuman dari KPU Depok. (Joko Warihnyo)