spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
BerandaDepok Hari IniQonita Lutfiyah: Kartini Masa Kini dari Depok, Mengajak Perempuan...

Qonita Lutfiyah: Kartini Masa Kini dari Depok, Mengajak Perempuan Seimbangkan Peran dan Kodrat

tribundepok.com– Semangat RA Kartini kembali menggema di seluruh pelosok negeri. Di tengah arus perubahan zaman, nilai-nilai perjuangan sang pahlawan emansipasi perempuan tetap relevan dan menginspirasi. Tak terkecuali bagi politisi perempuan Kota Depok,dari Partai Persatuan Pembangunan ( PPP ) Hj. Qonita Lutfiyah, yang turut memaknai Hari Kartini sebagai momentum penting untuk memperkuat peran perempuan dalam berbagai bidang kehidupan, khususnya dalam dunia politik dan pembangunan daerah.

Qonita yang kini menjabat sebagai Ketua Badan Kehormatan Dewan (BKD) DPRD Kota Depok memandang sosok Kartini sebagai figur progresif yang bukan hanya berwawasan luas, namun juga memiliki kelembutan dan keteguhan hati dalam memperjuangkan hak-hak perempuan di tengah keterbatasan zamannya.

“Kartini adalah simbol kekuatan perempuan yang memiliki visi besar dalam membangun peradaban melalui pendidikan. Dari beliau kita belajar tentang keteguhan prinsip dan pentingnya kesetaraan tanpa melupakan kodrat,” ujar Qonita pada wartawan Senin (21/4/2025).

Sebagai putri dari ulama karismatik KH. Syukron Ma’mun, nama Qonita tak asing di kalangan masyarakat Depok. Sosoknya dikenal tak hanya lewat kiprahnya di panggung politik, tapi juga karena pendekatannya yang humanis, inklusif, dan penuh empati terhadap isu-isu sosial.

Perjalanan panjangnya di dunia politik telah mengantarkannya menduduki berbagai jabatan strategis. Kini, sebagai Ketua BKD DPRD Depok, Qonita memegang tanggung jawab besar dalam menjaga integritas dan etika para anggota dewan.

“Peringatan Hari Kartini seharusnya menjadi pemicu bagi para perempuan di Depok untuk tidak takut tampil, mengambil peran, dan memberikan kontribusi nyata dalam pembangunan daerah. Namun tetap, perempuan harus mampu menjaga keseimbangan antara karier dan kodratnya sebagai ibu dan istri,” tambahnya.

Di bawah kepemimpinannya, BKD Depok diarahkan pada peningkatan kedisiplinan, transparansi, dan akuntabilitas kerja legislatif. Qonita percaya bahwa etika dan kehormatan adalah fondasi utama dalam mewujudkan parlemen yang kredibel dan dipercaya rakyat.

Ia juga terus mendorong lahirnya lebih banyak perempuan-perempuan hebat yang berani memasuki ruang-ruang pengambilan keputusan tanpa merasa harus kehilangan identitas kewanitaannya.

“Menjadi perempuan bukan berarti harus mengalah. Kita bisa menjadi kuat tanpa kehilangan kelembutan. Bisa menjadi pemimpin tanpa kehilangan kasih sayang. Itulah semangat Kartini yang harus terus kita jaga,” tegasnya.

Qonita juga menitipkan harapan kepada generasi muda, khususnya perempuan Depok, agar terus menggali potensi dan berani bermimpi besar. Ia yakin bahwa tantangan zaman bisa dijawab dengan kesiapan diri, pendidikan yang baik, serta semangat kolaborasi antara laki-laki dan perempuan.

“Mari kita jadikan semangat Kartini sebagai bahan bakar perjuangan kita. Depok butuh perempuan-perempuan tangguh yang tak hanya piawai di ranah domestik, tapi juga di ruang publik, sosial, hingga politik.” pungkasnya***

Editor : Joko Warihnyo

tribun depok
tribun depokhttp://tribundepok.com
tribundepok.com - faktual update
error: tribundepok.com