tribundepok.com – Puluhan musisi Depok bersatu dalam aksi kemanusiaan bertajuk “Musisi Peduli Musisi,” yang berlangsung di Kedai Lekker Resto Bakery Coffee n Venue, Jalan Siliwangi, Pancoran Mas, Depok, Jawa Barat. Rabu (7/8/2024) Acara yang digelar mulai pukul 19.00 hingga 23.00 WIB ini berhasil menarik perhatian banyak kalangan dan dihadiri oleh sejumlah grup band serta musisi dari kawasan Jabodetabek.
Dalam acara yang berkolaborasi dengan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Depok ini, panggung musik diramaikan oleh penampilan bergantian dari para musisi yang membawakan lagu-lagu pilihan mereka. Koordinator Panggung Musik, Hadi Marcho, menyatakan bahwa selain beraksi di atas panggung, para musisi juga turut mengumpulkan donasi dari berbagai pihak, termasuk dari kalangan mereka sendiri.
“Selain bermusik, kita juga mengumpulkan donasi dari berbagai kalangan, termasuk dari para musisi. Dana yang terkumpul akan digunakan untuk membantu musisi yang sedang membutuhkan, seperti mereka yang sedang sakit atau mengalami kemalangan lainnya. Syukur, acara malam ini berlangsung meriah,” ujar Hadi Marcho di tengah suasana penuh semangat di Kedai Lekker.
Acara tersebut menghadirkan musisi-musisi ternama seperti Nio Fals, Doddy Katamsi, Rere GrassRock, Edi Kemput, Jon Angelz, dan banyak lagi. Penampilan grup musik seperti Slaughterion, Asli Band, f.O.D, Batu Nisan, 6Pm Ethnic Band, dystopia, dan Aji San & Gong Merah Putih menambah kehangatan acara.
“Acara ini sangat seru dan sukses. Semoga bisa diadakan secara rutin. Di sini, kami bisa berkreasi dengan musik sambil saling peduli antar sesama musisi,” ungkap Aji San, salah satu musisi yang tampil.
Joko Warihnyo, yang mewakili PWI Depok, turut memberikan apresiasinya dalam sambutannya. “Aksi kemanusiaan yang digagas oleh para musisi ini menjadi contoh yang baik. Ternyata, para musisi memiliki kepekaan yang tinggi. Terlebih lagi, hasil dari aksi ini akan disalurkan untuk membantu sesama musisi yang terkena musibah atau sedang sakit. Ini adalah perbuatan yang sangat mulia,” kata Joko Warihnyo.
Dukungan PWI Kota Depok terhadap acara ini juga ditunjukkan melalui pemberitaan yang luas, sehingga pesan kemanusiaan dari acara “Musisi Peduli Musisi” dapat tersampaikan kepada masyarakat yang lebih luas.( Dian )