spot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_img
BerandaSeputar DepokMomentum Ramadhan 2025 Menjadi Keseimbangan bagi Wartawan

Momentum Ramadhan 2025 Menjadi Keseimbangan bagi Wartawan

tribundepok.com – Dalam suasana bulan suci Ramadhan, wartawan senior Hendrik Isnaini Raseukiy yang juga Ketua Bidang Advokasi Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Depok, mengingatkan para wartawan untuk menjaga keseimbangan antara tugas jurnalistik dan ibadah puasa. Sebagai sosok yang sangat kuat agamanya, Hendrik menekankan pentingnya ritme kerja yang tidak mengganggu ibadah selama Ramadhan.

“Selamat menjalankan ibadah puasa bagi yang menunaikannya. Semoga Ramadhan ini membawa berkah dan meningkatkan keimanan kita semua,” ujar Hendrik,.Jum’at ( 7/3/2025)

Hendrik menyampaikan pesan penting bagi wartawan agar tetap menjalankan tugasnya dengan profesional, namun tetap mengatur waktu untuk beribadah. Menurutnya, aktivitas peliputan di lapangan harus tetap berjalan tanpa mengabaikan kekhusyukan ibadah.

“Wartawan harus bisa menyeimbangkan antara tugas jurnalistik dan ibadah puasa. Jangan sampai karena sibuk bekerja, ibadah jadi terabaikan,” tegas Hendrik yang juga anak asli Bireuen, NAD

Lebih lanjut, Hendrik mengingatkan bahwa Ramadhan juga merupakan momen yang tepat untuk meningkatkan kepedulian sosial. Wartawan, menurutnya, memiliki peran penting tidak hanya dalam menyampaikan informasi, tetapi juga sebagai penggerak kegiatan sosial di masyarakat.

“Mari kita manfaatkan momentum Ramadhan ini untuk berbagi, baik melalui pemberitaan yang edukatif maupun aksi nyata yang bisa membantu sesama,” ajaknya.

Sebagai wartawan yang tekun, Hendrik juga rutin mengisi waktu menjelang berbuka puasa dengan mengaji Al-Qur’an untuk memperdalam ilmu agama. Ia mengajak rekan-rekan wartawan yang tergabung di PWI Depok untuk mengikuti program hafalan Al-Qur’an, dengan memilih juz atau ayat yang disukai.

“Acara pengajian dengan tadarusan Al-Qur’an yang digagas oleh PWI Depok bertujuan untuk meningkatkan keimanan kita kepada Allah SWT, dan ini merupakan kegiatan perdana di bulan Ramadhan ini,” jelas Hendrik.

Tidak hanya itu, Hendrik juga mengimbau agar seluruh wartawan PWI Depok saling menghormati, terutama bagi mereka yang berbeda agama. Sebagai kaum intelektual, wartawan diharapkan memiliki kearifan dan kebijaksanaan dalam bersikap.

“Kebersamaan dan kekompakan kita akan menjadi kekuatan besar bagi PWI Depok untuk terus berkembang,” ungkapnya.

Hendrik mengingatkan bahwa sebagai manusia, kita tidak luput dari kesalahan dan dosa. Momentum Ramadhan ini harus dijadikan waktu untuk introspeksi diri dan berusaha menjadi lebih baik.

“Kita tidak boleh memiliki perasaan buruk atau sangka terhadap orang lain, apalagi menyakiti perasaan orang. Itu jelas dosa. Mari kita tingkatkan iman kita melalui tadarusan Al-Qur’an di kantor PWI. Insya Allah, kita akan selamat jika kita dekat dengan Allah SWT, karena Dia Maha Kuasa di atas segalanya,” pesan Hendrik

Dengan semangat kebersamaan dan peningkatan iman, Ramadhan kali ini diharapkan dapat membawa berkah yang tidak hanya dirasakan secara pribadi, tetapi juga dapat menginspirasi kebaikan bagi masyarakat.

Editor : Joko Warihnyo

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
tribun depok
tribun depokhttp://tribundepok.com
tribundepok.com - faktual update
error: tribundepok.com