tribundepok.com – Kembali masyarakat Tugu mendapatkan pemeriksaan kesehatan gratis yang digelar Caleg DPRD Provinsi Jawa Barat Dapil Depok – Bekasi Dr H. M.Q. Wisnu Aji, SE., M.Ed. no urut 1 bersama Sukarsih, S.Pd.I. Dapil Cimanggis No Urut 2 dari Partai Buruh disambut antusias.
Kegiatan digelar di lapangan bulutangkis kampung palsigunung Rt 06/Rw 01 Kelurahan Tugu Kecamatan Cimanggis, Sabtu (16/12/23).
Dalam kegiatan tersebut Wisnu Aji menyediakan layanan cek darah gratis untuk pemeriksaan kadar gula darah, kolesterol, asam urat dan tekanan darah. Kegiatan tersebut cukup disambut antusiasme warga.
“Pemeriksaan ini kami khususkan untuk lansia dengan usia di atas 50 tahun. Tapi ada juga beberapa remaja dan dewasa. Alhamdulillah, pendaftar membludak,” ungkap Wisnu.
Wisnu Aji menegaskan bahwa kegiatan ini sebagai kepedulian Partai Buruh untuk selalu dekat dengan masyarakat, memberi sumbangsih untuk peningkatan kesehatan masyarakat.
Sebab, melalui pemeriksaan kesehatan ini, masyarakat bisa mengetahui potensi gangguan kesehatan yang mereka alami, dan bisa segera melakukan pencegahan atau pengobatan jika ada gejala,” tandas Wisnu.
Nentin Priyanti salah seorang peserta mengaku cukup senang dengan kegiatan ini. Menurutnya, pemeriksaan kesehatan gratis sangat bermanfaat bagi masyarakat terutama lansia sebagai deteksi dini gangguan kesehatan yang mungkin terjadi.
“Kalau cek kesehatan selama ini di Puskesmas agak jauh jaraknya dari rumah, repot Pak kalo ga bisa naik motor harus naik ojek kan jadi ada biaya. Dengan adanya kegiatan ini, masyarakat sangat terbantu,”ujarnya.
“Semoga Pak Haji Wisnu dan Ibu Sukarsih bisa menjadi anggota dewan dan semoga beliau selalu amanah, selalu membantu masyarakat dan tidak lupa dengan saya,” pungkas Nentin Priyanti sambil tersenyum.(sigit)