tribundepok.com, Jakarta – Film “Keluar Main 1994″ merupakan film yang diproduksi DL Entertainment rumah produksi asal Sulawesi Selatan (Sulsel) yang dibintangi Arif Brata yang berperan sebagai Ibo, Arie Kriting sebagai kaka Frengky, Alisa Safitri sebagai Vivi, Adi Suryz sebagai Ippang dan Andrew yang berperan sebagai pak Karim.
Film bergenre drama komedi ini akan diputar secara serentak di bioskop mulai 28 Maret 2024 mendatang diharapkan dapat menjadi perwakilan kuat bagi perfilman Makassar yang bukan hanya untuk penikmat film di Makassar tapi juga dapat dinikmati penonton secara luas.
“Film “Keluar Main 1994” ini diharapkan dapat membangkitkan kembali nostaigia era 90-an dan merupakan bagian dari upaya untuk mengangkat dan mengakui potensi sinematik daerah Makassar.” ungkap Liani Kawati Produser Eksekutif film ini.
Sedangkan Mohammed Sabeg Penulis Skenario, Casting Director & Asisten Sutradara mengatakan bahwa film ini bercerita tentang mimpi seorang anak yang ingin menjadi pesepak bola namun tidak direstui orangtuanya karena harus fokus ke jalur akademik, disisi lain hubungan Ibo dengan ketiga sahabatnya retak karena hadirnya Vivi kaka senior yang disukai Ibo melengkapi sensasi nostalgia serta bumbu drama keluarga yang menjadi poin di film ini yang tak kalah penting bagi penonton.
Masa sekolah sangat menentukan tujuan hidup seorang anak, sedangkan dukungan orangtua sangat panting untuk mendukung proses Itu.
Syukurlah di titik ini semua orang tercinta Ibo mendukung dan melakukan hal yang sama untuk anaknya, karena semua bakat, tidak hanya skadernik, sama bernilai dan berharganya.
“Sernoga dari film “Keluar Main 1994″ ini penonton bisa belajar tentang bagaimana menyelaraskan antara harapan orangtua dan cita-cita anak,” jelas Sabeq.
Jangan lewatkan kesempatan untuk menyaksikan pengalaman yang menginspirasi Ini di bioskop kesayangan di kota anda.
Tunggu juga kehadiran para pemain dalam promo di sekotah dan kampus-kampus di Makassar. (koes)