spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
BerandaSeputar DepokKawanan Monyet Liar Berkeliaran di Pemukiman Warga di Depok

Kawanan Monyet Liar Berkeliaran di Pemukiman Warga di Depok

tribundepok.com – Warga Perumahan Anyelir 3, Cilodong, Kota Depok diresahkan dengan kemunculan kawanan monyet liar. Kuat dugaan monyet-monyet tersebut berkeliaran akibat ingin mencari makan karena habitatnya rusak.

Dalam rekaman video milik warga ini terlihat kawanan monyet ekor panjang yang berada di pemukiman warga di Perumahan Anyelir 3, Cilodong, Kota Depok.

Keberadaan monyet tersebut di kawasan perumahan ini tak berlangsung lama. Mereka pun menghilang ke wilayah perkebunan yang berada di luar perumahan.

Kawanan Monyet Liar Berkeliaran di Pemukiman Warga di Depok

Menurut Ryan warga, kemunculan monyet-monyet liar ini sudah dua kali terjadi dalam kurun waktu satu minggu. Warga tidak mengetahui asal monyet-monyet itu. Warga mengkhawatirkan jika monyet-monyet tersebut berprilaku agresif sehingga menyerang warga.

“Sebenernya sudah dua kali, warga sini. Itu yang pertama sama juga kayak musim kemarau gini. Mungkin dia juga cari makan ya, karena kan habitatnya disana. Kata orang sih dari pinggirin ciliwung sini terus ke atas naik ke atas. Saya rasa ada empat. Yang kecil, sedeng ada satu, yang tiganya mungkin indukan” ujar Ryan

Kemunculan monyet-monyet tersebut diduga berasal dari bantaran sungai Ciliwung yang berjarak 300 meter dari kawasan perumahan.( Ayu )

tribun depok
tribun depokhttp://tribundepok.com
tribundepok.com - faktual update
error: tribundepok.com