tribundepok.com – Jakarta – Dalam rangka berpartisipasi pada kegiatan Pelatihan Pembentukan Tenaga Kerja Mandiri yang diadakan Suku Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Energi Kota Administrasi Jakarta Barat Hotel Ciputra Jakarta memberikan pelatihan pembuatan kue.
Pelatihan yang dilaksanakan sejak 13 – 17 Maret 2023 diikuti oleh 48 peserta bertujuan untuk mempersiapkan warga Jakarta barat yang bergabung dalam program Jakpreneur agar menjadi tenaga kerja yang mampu memiliki pemahaman dan keterampilan sesuai dengan standar dan kualitas yang telah ditetapkan, khususnya di bidang kue untuk menjalankan usaha mandiri yang akan dilakukan setelah pelatihan ini.
“Kami mengucapkan terima kasih atas dukungan dalam kegiatan pembentukan tenaga kerja mandiri khusus nya di bidang pelatihan kue. Dengan adanya kegiatan ini, kami berharap warga binaan kami yang sudah tergabung di Jakpreneur juga bisa mengembangkan usaha mereka sesuai dengan standar dan kualitas yang telah ditentukan. Diharapkan teman teman Jakpreneur dan juga pihak Hotel Ciputra Jakarta dapat berkolaborasi secara berkelanjutan” ungkap Muhamad Yasil Farabi, Kepala Seksi Pelatihan, Penempatan, Produktivitas dan Transmigrasi Sudin Tenaga Kerja Transmigrasi dan Energi Kota Administrasi Jakarta Barat.
Pada acara penutupan kegiatan Jumat (17/3) Muhamad Yasil Farabi kembali hadir untuk membagikan Oven kepada seluruh peserta kegiatan Pelatihan Pembentukan Tenaga Kerja Mandiri Bidang Pelatihan Kue sebagai modal pertama melakukan usaha mandiri.
“Melalui pemberian materi pada pelatihan tenaga kerja mendiri ini, kami berharap dapat meningkatkan keterampilan dan kinerja para peserta pelatihan sehingga dapat merealisasikan pembekalan ilmu ini dalam bisnis UMKM masing-masing peserta” ujar Michael G. Perdikaris, General Manager Hotel Ciputra Jakarta. (koes)