spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
BerandaSeputar DepokHayuk Ngamumule: Prodi MICE PNJ Gelar Event Spektakuler 'Singkat...

Hayuk Ngamumule: Prodi MICE PNJ Gelar Event Spektakuler ‘Singkat Berbudaya 2024’ di Alun-Alun Kota Depok

tribundepok.com – Program Studi Manajemen Industri Kreatif dan Event (MICE) Politeknik Negeri Jakarta (PNJ) menggelar event monumental bertajuk “Ngamumule Budaya Sunda” yang akan dibuka oleh Wakil Walikota Depok, Ir. H. Imam Budi Hartono, MSi, di Alun-Alun Kota Depok pada Sabtu (27/1).

Acara ini menjadi bagian dari “Singkat Berbudaya 2024,” rangkaian event yang bertujuan sebagai sarana edukasi, promosi, dan apresiasi terhadap kekayaan budaya Indonesia.

Dengan tema “Hayuk Ngamumule,” event ini bukan sekadar hiburan, melainkan menjadi ajang membangkitkan keingintahuan dan menggali keindahan budaya Sunda. Pengunjung diundang untuk terlibat dalam suasana penuh kehangatan dengan berpartisipasi dalam berbagai perlombaan budaya Sunda, menikmati kuliner khas Sunda yang menggoyang lidah, serta mengeksplorasi pasar kriya yang memamerkan keunikan seni tradisional Sunda.

Imam Budi Hartono menyambut positif inisiatif dari Prodi MICE PNJ dalam menyelenggarakan event yang menghidupkan kebudayaan lokal.

“Event ‘Ngamumule Budaya Sunda’ ini menjadi langkah positif dalam memperkenalkan dan merayakan keberagaman budaya yang dimiliki Indonesia, khususnya kekayaan budaya Sunda di Kota Depok,” ujar Wakil Walikota Depok.

Event “Singkat Berbudaya 2024” menawarkan pengalaman tak terlupakan bagi masyarakat untuk menjalin kedekatan dengan keindahan dan keragaman warisan budaya bangsa.

Berikut adalah detail acara “Singkat Berbudaya 2024”:

-Tema Event: “Hayuk Ngamumule”
– Hari: Sabtu
– Tanggal: 27/1/2024
– Waktu: Pukul 08⁰⁰ hingga selesai
– Acara: Lomba tari, aneka kuliner, pasar kriya
– Tempat: Alun-Alun Kota Depok.

Bagi masyarakat yang ingin merasakan kehangatan dan keceriaan acara, serta terlibat dalam berbagai kegiatan seperti lomba, kulineran, dan pasar kriya, diharapkan dapat menghadiri event ini untuk merayakan kekayaan budaya Sunda.( Joko Warihnyo )

tribun depok
tribun depokhttp://tribundepok.com
tribundepok.com - faktual update
error: tribundepok.com