tribundepok.com – Kota Depok bersiap menyambut pergantian tahun 2025 dengan menggelar acara spektakuler bertajuk “Depok Rame-Rame”. Acara yang dipusatkan di Depok Open Space (DOS) ini menjanjikan hiburan berkelas dan sarat makna untuk masyarakat setempat.
Dibuka sejak siang hingga malam pergantian tahun, acara ini menghadirkan beragam hiburan seni, musik, dan refleksi kebangsaan. Salah satu yang paling dinanti adalah penampilan band PWI Depok yang akan memukau penonton dengan alunan musik slow rock. Band yang digawangi oleh lima anggota aktif PWI Depok ini siap membawakan dua lagu andalan, yaitu “Have You Ever Seen the Rain” dan “When a Man Loves a Woman”.
“Besok malam, kami akan tampil di panggung hiburan DOS untuk memeriahkan malam pergantian tahun. Semua sudah siap, dan kami harap masyarakat serta rekan-rekan PWI bisa hadir menyaksikan kami,” ujar Hendrik, salah satu anggota band PWI Depok, saat ditemui di kantor PWI Depok, Senin malam (30/12/2024).
Band PWI Depok yang beranggotakan Mulana, Hendrik, Ilham, Wawan, dan Danang ini menjadi salah satu daya tarik acara. Penampilan mereka diharapkan memberikan warna tersendiri di tengah semaraknya perayaan tahun baru.
Tidak hanya itu, acara di DOS juga akan dimeriahkan oleh kehadiran Wali Kota Depok, Muhammad Idris, dan Wakil Wali Kota, Imam Budi Hartono, bersama jajaran pejabat Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kota Depok. Panggung hiburan akan menampilkan berbagai aksi seni hingga malam, sebelum ditutup dengan momen Muhasabah refleksi kebangsaan yang dipimpin langsung oleh Wali Kota Depok
Pesta Kembang Api Spektakuler
Puncak acara akan ditandai dengan pesta kembang api spektakuler yang siap menyulap langit Depok menjadi lautan cahaya. Pertunjukan ini menjadi simbol harapan baru bagi masyarakat Depok di tahun 2025.
Pemkot Depok memastikan bahwa semua fasilitas telah dipersiapkan untuk kenyamanan warga yang hadir. Dari pengamanan hingga pengelolaan area, acara ini diharapkan menjadi momen kebersamaan yang tak terlupakan.
Bagi warga Depok, jangan lewatkan kesempatan untuk menyaksikan penampilan memukau band PWI Depok dan menikmati malam penuh kehangatan di Depok Open Space. Selamat menyambut tahun baru 2025! ( JW )