tribundepok.com – Tewasnya ibu dan anak di Cinere, Kota Depok, masih meninggalkan misteri. Tim gabungan Kepolisian, yakni dari Forensik, Puslabfor dan Inafis, masih belum bisa memastikan penyebab kematian ibu dan anak itu.
Pihak Polres Metro Depok dan Polda Metro Jaya masih mendalami kasus kematian GAH dan DAW, ibu dan anak yang ditemukan tewas mengering di dalam sebuah rumah di perumahan elit Bumi Cinere Indah, Cinere, Kota Depok.
Usai melakukan identifikasi terhadap kedua jasad itu, pihak Kepolisian masih belum bisa memastikan penyebab kematiannya. Sejumlah barang bukti, seperti minuman dan secarik berisi nama beserta nomor telepon diamankan untuk didalami lebih lanjut.

Kepada awak media, Kapolres Metro Depok Kombes Ahmad Fuady mengatakan, salah satu kendala pihak Kepolisian untuk mengungkap misteri kematian ini adalah dikarenakan kondisi jasad korban sudah hancur dan membusuk. Karenanya Kepolisian masih berupaya melakukan otopsi guna mengungkap kematian ibu dan anak tersebut.
“Jadi hari ini kami jajaran Polres Metro Depok menerima laporan adanya penemuan jenazah oleh warga dimana kronologis kejadian adalah bahwa dari tetangga atau warga melihat adanya kecurigaan bahwa pemilik rumah atau yang tinggal di rumah ini itu tidak keluar dalam jangka waktu yang lama. Kemudian insiatif melapor kepada security setelah dicek ke dalam rumah ternyata ada ditemukan atau dicium bau yang tidak sedap kemudian security menghubungi ke Polsek Cinere. dari sana, Polsek Cinere hadir mengecek ke TKP selanjutnya memang benar ditemukannya ada dua jenazah dari penghuni rumah dimana kedua jenazah ini ditemukan di salah satu ruangan di bagian rumah,” kata Kombes Ahmad Fuady Kapolres Metro Depok Kamis ( 7/9/2023)
Dikatakan Ahmad Fuady,pihaknya sudah melakukan olah TKP gabungan kolaborasi interprofesi libatkan seluruh fungsi olah TKP dari jajaran Ditreskrimum Polda Metro Jaya,kabiddokkes Polda Metro,inafis Polda Metro Jaya dan Bareskrim kemudian puslabfor dari tim forensik rumah sakit Polri Kramat Jati.
” Dari olah TKP akan disimpulkan penyebab mengapa jenazah ini mengalami atau meninggal dunia, dari situ baru diketahui penyebab meninggalnya dari dunia jenazah ini” ujar Ahmad Fuady
Usai melakukan identifikasi, pihak Kepolisian membawa jasad ibu dan anak ini ke RS Polri Kramat Jati untuk diotopsi. Selanjutnya kasus ini akan ditangani Ditreskrimum Polda Metro Jaya.( JK )